kemampuan yang tersembunyi

Manakala kita bermimpi, kejadiannya seperti nyata. kemudian terbangun, kita tersadar ini semua hanya mimpi.
Selang beberapa tahun kemudian di saat kita mengalami kejadian dimana tempatnya kalo kita ingat-ingat kembali, kejadian tersebut pernah kita mimpikan. Ini ini yang di sebut pengulangan kehidupan.
Hampir semua orang diseluruh dunia ini mempunya kemampuan ini, mengetahui, percaya, dan yakin semua yang akan terjadi pada dirinya.
Tetapi masing–masing orang berbeda kemampuannya dari yang lain. Seseorang mampu menjadikan dirinya seperti apa yang ia mau, seseoarang mampu merubah nasibnya seperti yang ia inginkan karena ia lebih mengetahuinya.
Tetapi semunya mempunyai keterbatasan sendiri-sendiri, masing-masing orang berbeda-beda perlakuan terhadap dirinya.
Ini bukan merupakan ramalan, ini bukan tentang orang lain, ini tentang diri sendiri. Kalau ada yang mampu melihat masa depan orang lain, saya sendiri tidak percaya. Orang tersebut hanya mampu melihat masa depan dirinya sendiri. Kenapa begitu?

Sadar atau tidak sadar setiap orang mempunya feeling, firasat, insting, penerawangan, sugesti, atau apa sajalah istilahnya, semua orang memilikinya. Kemudian untuk apa itu semua? Apakah kebohongan, atau hal yang biasa-biasa saja dan tidak harus kita pikirkan lebih serius.
kebanyakan orang menyebutnya firasat. Seberapa kuat perasaan ini mampu mempengaruhi diri kita. sebelum melakukan sesuatu hal.
Itu adalah ikatan kehidupan, mahkluk hidup memilikinya. Beberapa orang mengatakan ada perasaan yang berbeda dan tidak seperti hari–hari biasa, saat–saat sebelum terjadi peristiwa yang melibatkan dirinya.
Ketika kita berbuat curang terhadap seseorang, spontan dalam benak kita berpikiran suatu saat pasti ada orang yang lain akan berbuat curang kepada kita juga. Ini semua merupakan kenyataan, dan bukan merupakan kebetulan. Sejauh mana kita mampu memandang masa depan kita sendiri, tergantung dari diri kita seberapa pedulinya kita memperlakukan firasat ini, karena masing–masing orang berbeda beda dalam menilai semua yang ia rasakan. Ada yang tidak memperdulikan sama sekali, atau bahkan sangat memperhatikan dengan serius sehingga kemampuan untuk memandang masa depan dirinya semakin meningkat.
 
Mulailah memperhatikan hal-hal yang dianggap orang lain kecil, karena proses perbedaan perlakuan dari hal kecil ini yang membedakan satu sama lainnya.
selamat meyakini apa yang anda punyai.
anto2009


2 komentar:

anto mengatakan...
Komentar ini telah dihapus oleh pengarang.
Anonim mengatakan...

Mulailah memperhatikan hal-hal yang dianggap orang lain kecil, karena proses perbedaan perlakuan dari hal kecil ini yang membedakan satu sama lainnya.....( * kalimat motivasi yang dahsyat bos....dari yang kecil itulah apapun khan menjadi besar, ....menjadi yang terhebat, sependapat khan ? : thnx > ken jaro )